HALIMAH BINTI MASDARI

Minggu, 26 Januari 2020

CCM (COASTAL CLEANING MOVEMENT) GERAKAN SOSIAL PEDULI KELESTARIAN LINGKUNGAN PANTAI

CCM (COASTAL CLEANING MOVEMENT), GERAKAN SOSIAL PEDULI KELESTARIAN LINGKUNGAN PANTAI
*****
Oleh Dewi Nur Halimah 


Berawal dari sebuah keprihatinan saat mengunjungi Pantai Marina dan Pantai Marun di Semarang, pemuda asal Blora mendirikan CCM (Coastal Cleaning Movement). Saat mengunjungi Pantai, pemuda yang bernama lengkap Dewi Nur Halimah itu melihat banyak tumpukan sampah berserakan dimana-mana, pengunjung dan masyarakat tak peduli akan kebersihan pantai. Kondisi ini mengancam kelestarian lingkungan pantai dan hal inilah yang mendorong pemuda berwajah manis itu mendirikan gerakan sosial peduli kebersihan pantai.

"Saya prihatin melihat sampah berserakan dimana-mana. Sangat kotor sekali. Padahal pantai adalah lambang integritas bangsa. Pantai yang bersih mencerminkan warga yang peduli tanah air dengan menjaga lingkungan," papar Halimah selaku founder CCM (Coastal Cleaning Movement).

Beliau menambahkan bahwa pantai adalah kekayaan alam maritim Indonesia. Sudah seyogyanya masyarakat Indonesia turut melestarikannya dan menjaga kekayaan biodiversitasnya. Bangsa yang peduli lingkungan adalah bangsa yang cinta bangsanya.

Halimah bersama para volunteers bergerak mensosialisasikan pentingnya membuang sampah pada tempatnya ke masyarakat pesisir dan pengunjung wisata pantai. Selain itu, Halimah dan relawan juga aktif terjun lapangan mengumpulkan sampah yang berserakan. Kegiatan CCM ini rutin setiap sepekan sekali yakni pada hari Minggu. Dimana para mahasiswa libur kuliah, jumlah wisatawan pantai meningkat dan jumlah sampah yang berserakan  meningkat.


"Saya mengajak warga dan pengunjung peduli kebersihan pantai dengan membuang bungkus makanan/minuman pada tempat sampah yang disediakan di lokasi wisata. Saya juga menjelaskan pada masyarakat perihal manfaat pantai yang bersih. Beberapa manfaat pantai yang bersih diantaranya: 1). Lingkungan pantai asri, biodiversitas kekayaan laut tidak terganggu karena tidak terjadi pencemaran. Keanekaragaman hayati laut tumbuh subur, 2). Kebersihan pantai adalah lambang integritas bangsa. Pantai yang bersih mencerminkan warga yang peduli lingkungan dan cinta tanah air dengan menjaga keindahan alam dan kekayaan alam yang dimiliki, 3). Kebersihan pantai akan menjadikan pantai indah, rapi, asri sehingga akan meningkatkan jumlah wisatawan yang berkunjung. Dampaknya pendapatan daerah meningkat, pendapatan masyarakat sekitar pantai yang berjualan dan menyewakan jasa parkir pun meningkat, 4). Lingkungan pantai lestari karena pantai bersih dari pencemaran akibat sampah yang berserakan. Pencemaran air, tanah dan udara dapat terhindarkan sehingga abrasi pun dapat dicegah," jelas Halimah.

Perempuan Bumi Samin Blora itu berharap bahwa ke depan program CCM ini menjadi wadah yang menyadarkan masyarakat untuk peduli kebersihan pantai. Program CCM bukan saja berfokus pada pengumpulan sampah tapi dapat menjadi bank sampah yang mengelola kerajinan tangan berbahan sampah, sehingga dapat meningkatkan nilai ekonomi sampah dari yang tidak bernilai menjadi bernilai ekonomi tinggi.

"Kami bersyukur. CCM dapat menyadararkan sebagian masyarakat. Ada yang awalnya membuang sampah sembarangan. Lalu kami memunguti sampah yang notabennya bukan sampah kami. Mereka malu, lalu mengambil sampahnya dan membuangnya di tempat sampah yang disediakan. Artinya program CCM ini menyadarkan sebagian orang untuk peduli kebersihan lingkungan, khususnya lingkungan pesisir pantai," ungkap Jefri Gunawan Manurung, salah satu volunteer CCM (Coastal Cleaning Movement).


CCM (Coastal Cleaning Movement) ini merupakan bentuk pemberian edukasi pada masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan pantai. Kebersihan lingkungan pantai adalah salah satu upaya yang efektif untuk menjaga kelestarian keanekaragaman hayati. Peduli pantai sama halnya peduli dengan bumi pertiwi sebagaimana pepatah mengatakan "Bersih pantaiku, berseri bumiku". Pelestarian lingkungan adalah bentuk investasi untuk masa depan yang lebih baik. Ini mengajarkan pada generasi mendatang agar peduli menjaga lingkungan untuk keberlangsungan hidup mereka. MSIG melalui program asuransi umum mengajak generasi bangsa untuk peduli pada kelestarian lingkungan. CCM, salah satu wujud nyata aksi peduli kelestarian lingkungan. 

Tidak ada komentar :